Sabtu, 21 Februari 2015

trik bermain catur

TRIK DAN CARA BERMAIN CATUR DENGAN BENAR DAN BAIK

Galeri
Catur juga berarti “empat” dalam angka Sanskerta
Catur adalah permainan mental yang dimainkan oleh dua orang. Pecatur adalah orang yang memainkan catur, baik dalam pertandingan satu lawan satu maupun satu melawan banyak orang (dalam keadaan informal). Sebelum bertanding, pecatur memilih biji catur yang akan ia mainkan. Terdapat dua warna yang membedakan bidakatau biji catur, yaitu hitam dan putih. Pemegang buah putih memulai langkah pertama, yang selanjutnya diikuti oleh pemegang buah hitam secara bergantian sampai permainan selesai.
Arti istilah catur[sunting]
Kata catur diambil dari bahasa Sanskerta yang berarti “empat”. Namun kata ini sebenarnya merupakan singkatan dari caturangga yang berarti empat sudut. Di India kuno permainan catur memang dimainkan oleh empat peserta yang berada di empat sudut yang berbeda. Hal ini lain dari permain catur modern di mana pesertanya hanya dua orang saja.
Kemudian kata caturangga ini diserap dalam bahasa Persia menjadi shatranj. Kata chess dalam bahasa Inggris diambil dari bahasa Persia shah.
Ketentuan

Pengaturan
Permainan dilangsungkan di atas papan yang terdiri dari 8 lajur dan 8 baris kotak/petak berwarna hitam dan putih (atau terang dan gelap) secara berselang seling. Permainan dimulai dengan 16 buah pada masing-masing pihak, yang disusun berbaris secara khusus pada masing-masing sisi papan catur secara berhadap-hadapan. Satu buah hanya bisa menempati satu petak. Pada bagian terdepan masing-masing barisan – terdapat 8 pion, diikuti di belakangnya dua benteng, duakuda (dalam bahasa Inggris disebut knight-ksatria), dua gajah (dalam bahasa Inggris disebut bishop-uskup), satu menteri atau ratu atau ster, serta satu raja.
Gerakan
Sebelum bertanding, pecatur memilih warna buah yang akan ia mainkan. Pemegang buah putih memulai langkah pertama, yang selanjutnya diikuti oleh pemegang buah hitam secara bergantian. Setiap langkah hanya boleh menggerakkan satu bidak saja (kecuali untuk rokade di mana ada dua bidak yang digerakkan). Bidak dipindahkan ke petak kosong, ataupun yang ditempati oleh bidak lawan, yang berarti menangkapnya dan memindahkan bidak lawan dari permainan. Ada pengecualian, yaitu untuk gerakan en passant.
Setiap bidak catur memiliki gerakan yang unik sebagai berikut:
• Raja dapat bergerak satu petak ke segala arah. Raja juga memiliki gerakan khusus yang disebut rokade yang turut melibatkan sebuah benteng.
• Benteng dapat bergerak sepanjang petak horizontal maupun vertikal, tetapi tidak dapat melompati bidak lain. Seperti yang telah di atas, benteng terlibat dalam gerakan rokade.
• Gajah dapat bergerak sepanjang petak secara diagonal, tetapi tidak dapat melompati bidak lain.
• Ratu memiliki gerakan kombinasi dari Benteng dan Gajah.
• Kuda memiliki gerakan mirip huruf L, yaitu memanjang dua petak dan melebar satu petak. Kudalah satu-satunya bidak yang dapat melompati bidak-bidak lain.
• Pion dapat bergerak maju (arah lawan) satu petak ke petak yang tidak ditempati. Pada gerakan awal, pion dapat bergerak maju dua petak. Pion juga dapat menangkap bidak lawan secara diagonal, apabila bidak lawan tersebut berada satu petak di diagonal depannya. Pion memiliki dua gerakah khusus, yaitu gerakan menangkap en passant dan promosi.
Rokade
Contoh rokade
Rokade (dalam bahasa Inggris, castling) merupakan gerakan khusus dalam catur di mana Raja bergerak dua petak menuju Benteng di baris pertamanya, kemudian meletakkan Benteng pada petak terakhir yang dilalui Raja. Persyaratan rokade adalah sebagai berikut:
• Bidak Raja dan Benteng yang akan dilibatkan dalam rokade harus belum pernah bergerak
• Tidak ada bidak lain di antara Raja dan Benteng
• Raja tidak sedang di-skak, dan petak-petak yang dilalui Raja tidak sedang diserang oleh bidak lawan
Hal-hal berikut ini merupakan kesalah pengertian dalam rokade, yang semestinya tidak berlaku:
• Bidak benteng yang terlibat rokade sedang diserang
• Jika benteng yang dilibatkan berada di sisi Ratu, petak yang berada persis di samping Benteng tersebut tidak boleh dalam serangan
En passant
Contoh gerakan pion: promosi (kiri) dan en passant (kanan)
Ketika pion bergerak dua petak maju dan ada pion lawan yang berada satu petak dalam baris tujuan, maka pion lawan dapat menangkap dan menempati petak yang baru saja dilalui pion tersebut (seolah-olah pion tersebut bergerak satu petak maju). Namun demikian, gerakan ini hanya dapat dilakukan sesaat setelah gerakan pion maju dua petak, atau hak lawan untuk melakukan gerakan en passant ini hilang.
Promosi
Ketika pion telah maju hingga menempati baris paling akhir, berbarengan dengan gerakan maju tersebut, pion dipromosikan dan harus ditukar dengan bidak berdasarkan keinginan pemain, yaitu Ratu, Benteng, Gajah, ataupun Kuda dengan warna yang sama. Pada umumnya, pion dipromosikan menjadi Ratu. Tidak ada peraturan yang membatasi bidak yang dipilih sebagai promosi, jadi dimungkinkan memiliki bidak yang melebihi jumlahnya waktu awal permainan (semisal, dua Ratu).
Skak
Ketika Raja sedang diserang oleh satu atau lebih bidak lawan, keadaan ini disebut dengan skak. Pemain yang Rajanya diskak harus menggerakkan Rajanya supaya tidak terserang. Hal ini dapat dilakukan dengan menangkap bidak lawan yang menyerang, menutup serangan lawan dengan menempatkan sebuah bidak di antaranya (apabila yang menyerang Ratu, Benteng, atau Gajah dan ada petak kosong di antara Raja dan bidak lawan), atau memindahkan Raja ke petak yang tidak sedang diserang. Rokade tidak diijinkan apabila Raja sedang diskak.
Akhir Permainan
Tujuan permainan adalah mencapai posisi skak mat. Hal ini bisa terjadi bila Raja terancam dan tidak bisa menyelamatkan diri ke petak lain. Tidak selalu permainan berakhir dengan kekalahan, karena bisa terjadi pula peristiwa seri atau remis di mana kedua belah pihak tidak mampu lagi meneruskan pertandingan karena tidak bisa mencapai skak mat. Peristiwa remis ini bisa terjadi berdasarkan kesepakatan maupun tidak. Salah satu contoh remis yang tidak berdasarkan kesepakatan – tetapi terjadi adalah pada keadaan remis abadi. Keadaan remis yang lain adalah keadaan pat, dimana yang giliran melangkah tidak bisa melangkahkan buah apapun termasuk Raja, tetapi tidak dalam keadaan terancam skak. Dalam pertandingan caturpihak yang menang biasanya mendapatkan nilai 1, yang kalah 0, sedang draw 0.5.
Berbagai versi
Terdapat berbagai macam versi permainan Catur – Catur Klasik, Catur Cepat, Catur Kilat, Catur Buta, Catur Simultan, Catur Tandem, Catur Estafet, Catur Online, Catur Korespondensi, Catur Kartu,Catur Jawa dan ada juga Catur Karo (Suku karo SUMUT)… dimana gerakan beberapa buah catur berbeda dengan Gerakan Catur Konvensional
Juara
Seorang pecatur yang telah memenangi berbagai turnamen berhak mendapatkan gelar catur yang sesuai dengan prestasinya. Dalam dunia catur terdapat beberapa macam gelar – Gelar Internasional yaituGrandmaster (GM), Grandmaster Wanita (GMW), Master Internasional (MI), Master Internasional Wanita (MIW), Master FIDE (MF), Master FIDE Wanita (MFW), Candidate Master (CM) dan Woman Candidate Master Wanita (WCM). Gelar Internasonal dikeluarkan oleh FIDE (Organisasi Catur Dunia). Dan di Indonesia juga dikenal gelar lokal yaitu Master Nasional (MN), Master Nasional Wanita (MNW),Master Percasi (MP) dan Master Percasi Wanita (MPW). Gelar nasional dikeluarkan oleh PERCASI (Persatuan Catur Seluruh Indonesia).
Daftar pecatur[sunting]
Indonesia saat ini sudah mempunyai 7 pecatur yang bergelar Grandmaster (GM) yaitu :
1. Utut Adianto
2. Edhi Handoko (Almarhum)
3. Cerdas Barus
4. Ruben Gunawan (Almarhum)
5. Ardiansyah
6. Susanto Megaranto (Grandmaster termuda)
7. Herman Suradiradja (Grandmaster pertama)
Sedang pecatur yang bergelar Master Internasional (MI) antara lain :
1. Danny Juswanto (Norma GM)
2. Dede Liu
3. Nasib Ginting
4. Salor Sitanggang
5. Ivan Situru
6. Irwanto Sadikin
7. Ir. Tirto (Norma GM)
8. Taufik Halay
9. Ronny Gunawan (Norma GM)
10. Andi Supardi Suhendra
11. Tirta Chandra Purnama
12. Bobby Kurniawan
13. Farid Firmansyah
14. [Muhammad Miftah Farid ]]
Yang bergelar Master FIDE (MF) saat ini antara lain :
1. Hamdani Rudin
2. Awam Wahono
3. Anjas Novita
4. Nurdin Askali
5. Kifli Tunasli
6. Syarif Mahmud
7. Kasmiran
8. Benny Killeng (Almarhum)
9. Maksum Firdaus
10. Khairul Anam
11. Johan Gunawan
12. Pitra Andika
13. Laksana Agusta
14. Andrean Susilodinata
15. Deni Sonjaya
16. Arif Abdul Hafiz
17. Putra Ivan Maximilian
Yang bergelar Grand Master Wanita (GMW) saat ini : Irene Kharisma Sukandar
Yang bergelar Master Internasional Wanita (MIW) saat ini antara lain :
1. Upi Darmayana Tamin
2. Lindri Juni Wijayanti
3. Lisa Karlina Lumongdong
4. Maria Ratna Lucia (tidak aktif)
5. Chelsie Monica Ignesias Sihite (Norma WGM)
6. Medina Warda Aulia (Norma WGM)
Yang bergelar Master FIDE Wanita (WMF) saat ini antara lain :
1. Dewi A.A. Citra
2. Karenza Dita
3. Anastasia Patrick
4. Aay Aisyah Anisa
5. Ummi FIsabilillah
6. Ananda Astri Harsono
Catur diatur secara internasional oleh organisasi bernama FIDE. FIDE singkatan dari Fédération Internationale des Échecs.
Rating catur
Setiap pemain catur mempunyai nilai/skor yang bernama rating catur. Rating catur ini adalah angka yang menggambarkan kekuatan seorang pecatur. Semakin tinggi ratingnya, pemain ini cenderung semakin kuat. Daripada gelar, rating lebih efektif menggambarkan kekuatan seorang pecatur. Rating ini didapat dari kemenangan-kemenangan pecatur dalam pertandingan resmi. Bila seorang pecatur menang dengan pecatur yang lebih kuat, dia mendapatkan rating yang lebih banyak. Jika dia kalah, ratingnya akan dikurangi sesuai rumus yang ada. FIDE mengeluarkan daftar rating yang bernama ELO Rating untuk pecatur internasional setiap 2 bulan sekali. Sedang PERCASI mengeluarkan Daftar Rating Nasional (DRN) setiap 6 bulan sekali (setiap tanggal 1 Januari dan 1 Juli).
ELO Rating Tertinggi Dunia dipegang oleh GM Magnus Carlsen (Norwegia) 2861.
Sedang pecatur Indonesia yang tertinggi ELO Ratingnya saat ini adalah GM Utut Adianto (2548) dan kedua GM Susanto Megaranto (2527).
Tips Bermain Catur Yang Baik
Buat Teman-teman Yang Hobi Main catur………
cara bermain catur dengan baik agar bisa memenangkan pertandingan””””’
berikut teknik permainan…..
ada bermacam teknik yang rumit untuk seseorang menjadi master catur,tapi dari bermacam teknik itu ada yang lebih mudah,
nah ini dia ni 7 teknik bermaincatur yang mudah.
1. usahakan pion saling terhubung antara lain, jangan biarkan pion dalam keadaan bebas
2. langkahkan gajah sebelum benteng..cara ini berguna untuk elindungi pion dan mengecoh lawa…..
3. langkahkan kuda kesamping kanan atas….cara ini berguna untuk memberi gerakan pada benteng
4. langkahkan mentri untuk mengacaukan pikiran dan strategi lawan…..tapi lihat dulu pergerakan nya…jangan sampai terkunci oleh lawan….
5. usahakan memblockir raja dengan benteng, supaya benteng dapat melindungi satu sama lain..
6. buatlah suasana mencair dan jangan terlalu tegang dalam permainan kaena itu dapat menghilangkan strategi-strategi yang telah direncanakan.
7. berekspresilah seperti anda adalah pemain profesional yang mampu membuat lawan anda menjadi mindeer…..
FAKTA ORANG YANG BERMAIN CATUR DENGAN EXPRESI WAJAH YANG PROFESIONAL WALAUPUN DIA BARU PANDAI BERMAIN CATUR, KEMUNGKINAN BESAR MENANG ADALAH 85%, KARENA LAWAN KITA AkAN MERASA BAHWA KITA AKAN MAMPU MENGALAHKAN DIA DENGAN MUDAH DAN MENGAKIBATKAN DIA MENjADI MINDER SEHINGGA KONSENTRASINYA AKAN HILANG.
Tips Mematikan Bermain Catur
Teknik catur diperlukan dalam menyudahi perlawanan lawan. Dalam bermain catur setiap langkahnya pasti mengandugn maksud untuk mematikan. Perang strategi di papan catur menjadi bagian yang tak terelakkan dan menjadi ciri khas dari permainan catur.
Catur ini banyak memberikan manfaat dan juga hiburan terutama ketika suasana hati sedang tak menentu, kurang mood, atau bahkan tak bergairah karena diputuskan pacar. Dengan bermain catur maka segala beban tersebut akan sirna dengan sendirinya.
Tulisan ini akan bertumpu pada bagaimana teknik catur yang elegan, ciamik, dengan melakukan langkah-langkah yang sulit diterka lawan. Keuletan dan ketelatenan dalam membaca arah gerak lawan sangat diperlukan dalam mendikte setiap langkah yang diperagakan lawan bertanding. Dalam permainan ini benar-benar dibutuhkan sense of intelligent yang tinggi, dan sebaliknya memerlukan kecermatan dalam menghitung timing yang tepat dalam melancarkan serangan yang gencar.
Teknik dan Tips Permainan
Dalam olahraga maupun hal papun jelas membutuhkan teknik jitu supaya menghasilkan sesuatu yang sesuai dengan keinginan. Demikian juga dalam catur. Teknik catur sangat diperlukan dalam menyudahi perlawanan sengit lawan. Diantara beberapa teknik tersebut, yaitu:
1.Buka permainan dengan langkah yang elegan, bisa dengan menjalankan satu pion dengan dua langkah, atau dua pion di sisi kiri dan kanan masing-masing satu langkah.
2. Lebih baik melangkahkan kuda sebelum Anda menjalankan gajah. Langkah kuda yang zigzag (huruf L) akan memudahkan untuk mengobrak-abrik pertahanan lawan.
3.Lebih baik juga untuk melangkahkan gajah sebelum benteng.
4. Jika memungkinan, sebaiknya didahulukan untuk melangkahkan benteng sebelum menteri sebagai penjaga terakhir dari raja.
5. Pejabat seperti kuda, benteng, maupun gajah sebisa mungkin harus bisa menjaga pion supaya tak banyak dimakan pihak lawan karena akan sangat berguna terutama ketika permainan memasuki babak-babak akhir.
6.. Gunakan tipuan atau sergapan yang bisa memerdayai lawan.
7. Pakai strategi dan maksud yang sulit ditebak oleh pihak lawan.
8. Jika terpaksa, tak masalah untuk mengorbankan salah satu punggawa Anda untuk mendapatkan buah yang lebih tinggi jabatannya.
Hindari
Demikian juga ada hal-hal yang harus dihinari supaya Anda tidak mengalami kekalahan dalam pertandingan. Yakni:
1. Tunda sekak terhadap raja lawan sampai momen itu benar-benar datang. Akan sia-sia jika Anda melakukan sekak terlalu cepat.
2. Usahakan untuk memenjarkan prajurit Anda secara terpola dengan masing-masing peran.
3. Hindari permain bidak bertumpuk, dimana semua prajurt berada dalam bidak yang saling berdekatan. Hal tersebut akan menyulitkan langkah Anda sendiri.
4. Sebaliknya, jangan mengisolasi prajurit Anda. Camkan bahwa setiap nyawa sangat berharga dalam membela kerajaan catur Anda.
5. Rileks saja dalam melakukan permainan.
Itulah teknik-teknik catur yang apabila Anda serius untuk menjalankannya maka bisa menghindarkan dari kekalahan.http://www.youtube.com/watch?v=iioy1zvgT4U

Tidak ada komentar:

Posting Komentar